Minggu, 03 Februari 2019

Impor Jagung Untuk Pakan Ternak

Bulog kembali akan melakukan Impor Jagung yang khusus untuk pakan ternak. hal ini dilakukan untuk menjaga harga jagung ternak agar kembali normal dari yang sebelumnya berada di kisaran harga 5 ribu rupiah agar dapat turun ke kisaran harga yang diteapkan pemerintah yakni di kisaran harga sebesar 4 ribu rupiah. Tentunya, lonjakan harga jagung untuk pakan ternak nantinya akan turut mengerek harga yang alin, seperti hasil produksi ternak seperti dagung dan lain sebagainya.
Impor Jagung
Impor Jagung

Perum Bulog akan melakukan impor jagung untuk kebutuhan ternak dengan berat sebesar 150 ribu ton. Hal ini berdasarkan permintaan dari Pemerintah pusat pada rapat di Istana negara hari kamis tanggal 24 Januari 2019 yang lalu. Nantinya, tender jagung impor hanya diberikan untuk eksportir yang berasal dari Brazil dan juga argentina.

Hal ini berdasarkan dokumen lelang tanggal 25 Januari 2019 yang telah dicantumkan pada laman resmi bulog. Sebanyak 30 ribu ton jagung impor akan masuk ke pelabuhan Cigading Banten, sisanya yakni seberat 120 ribu ton akan masuk melalui pelabuhan tanjung perak di surabaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar